Menu Tutup

5 Tips Mengeringkan Baju di Musim Hujan

5 Tips Mengeringkan Baju di Musim Hujan

5 Tips Mengeringkan Baju di Musim Hujan. Musim penghujan telah tiba. Keuntungannya, tentu udara menjadi lebih sejuk. Namun, dampak lainnya cucian jadi susah kering. Tapi musim apapun itu tentu patut disyukuri. Apalagi musim hujan yang menandakan keberkahan.

Dan soal cucian yang sulit kering, jangan khawatir ya sahabat freshlab, karena ada banyak cara ko untuk mengeringkan baju di saat matahari bersembunyi tak menampakkan sinarnya.

Nah, berikut ini adalah 10 tips mengeringkan pakaian di musim hujan.
1. Maksimalkan tombol pengering pada mesin cuci
Jika pakaian telah dicuci dan dikeringkan dengan mesin cuci, cobalah untuk menekan tombol pengering sekali lagi agar daya putar pengering semakin kuat dan bisa membuat sisa-sisa perasan air di baju hilang. Melalui cara ini Anda tak butuh banyak tenaga untuk memeras cucian. Sehingga setelah dijemur, cucian akan cepat kering walau cuaca tak bersahabat.

2. Gunakan setrika
Salah satu cara mengeringkan baju dengan cepat di musim hujan bisa juga dengan menggunakan setrikaan. Pakaian yang masih setengah kering bisa disetrika. Karena uap panas dari setrikaan akan cepat mengeringkan pakaian yang lembab. Untuk menghindari bau tak sedap, semprotkan pewangi pakaian sebelum disetrika. Tapi hati-hati ya sahabat freshlab, jangan menyetrika pakaian yang masih terlalu basah karena akan berbahaya dan menimbulkan korsleting listrik.

BACA JUGA : Tips Mencuci Baju Supaya Tidak Bau di Musim Hujan

3. Pisahkan pakaian berbahan berat dan ringan di mesin cuci
Pada saat proses memeras dan mengeringkan baju di mesin cuci, usahakan untuk memisahkan pakaian yang memiliki bahan serat yang tebal dan susah untuk dikeringkan, misalnya jeans atau handuk dengan pakaian yang cepat kering. Hal ini akan membantu proses pengeringan baju dengan maksimal. Agar bahan baju yang cepat kering tidak tercampur air dengan bahan pakaian yang susah kering.

4. Membuat tempat jemuran dadakan
Kurangi tumpukan baju basah dengan menambahkan area menjemur pakaian. Carilah ruangan yang cukup lega dan tak banyak orang berlalu lalang untuk membuat jemuran darurat. Melalui cara ini bisa mengurangi tumpukan baju yang basah di rumah serta membuat baju cepat kering.

5. Gunakan hair dryer atau kipas angin
Fungsi hair dryer ternyata tak hanya untuk mengeringkan rambut lho! Kenyataannya hair dryer juga bisa digunakan untuk mengeringkan baju dengan cepat. Cara kerjanya juga sama seperti mengeringkan rambut. Fokuskan baju yang ingin dikeringkan oleh hair dryer.
Udara panas yang dikeluarkan hair dryer akan membuat baju cepat kering. Namun jika tak memiliki hair dryer di rumah, Anda juga bisa mengggantinya dengan kipas angin. Arahkan kipas angin ke pakaian yang dijemur. Terpaan angin yang terus menerus akan membantu pakaian cepat kering.

Nah sahabat freshlab, sudah ga bingung kan bagaimana cara mengeringkan baju di musim hujan? Coba pilih salah satu cara yang menurut anda paling mudah. Selamat menjemur!

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Chat Kami Sekarang