Menu Tutup

Gerilya Marketing Yang Inovatif dan Efektif

pewangi laundry, freshlab

GERILYA adalah Strategi dan Taktik Perang yang mengutamakan Terobosan disetiap Pertempuran dengan melakukan Serangan-serangan Mendadak dan Mengejutkan menggunakan berbagai Cara dan Senjata. GERILYA Marketing adalah Melakukan Kegiatan Pemasaran (Marketing) lebih banyak dan menyeluruh meliputi semua Unsur Pemasaran dengan mengadopsi Strategi dan Taktik Gerilya yang Inovatif, Efektif dan Efisien. Sebelum membahas hal-hal yang perlu disikapi dalam Pemasaran Gerilya ada beberapa Faktor yang Identik dengan seorang Gerilyawan yang perlu Anda pahami yakni:

Sabar
Seorang Gerilyawan adalah orang yang tangguh dan ulet menunggu momentum tepat sebelum menyerang dan ini ciri khas utama untuk mencapai keberhasilan, yaitu SABAR. Momentum pasar yang tepat tidak selalu muncul setiap hari, maka dari itulah diperlukan KESABARAN dalam memperhatikan Kondisi Pasar dan Pesaing (Kompetitor).

Imajinatif
Strategi Pasar yang Handal tidak selalu “Nendang” dalam pertempuran, namun terkadang Strategi Sederhana justru mampu meraup pasar lebih banyak hanya karena berkarakter Simple namun Efektif, inilah yang disebut INOVATIF. Gerilyawan Marketing dituntut selalu bertarung melalui INOVASI dalam setiap aspek terkait, baik Material Promosi, Content, Variasi Produk dan lainnya.

Agresif
Sudah Pasti seorang Gerilyawan mempunyai Sifat AGRESIF yang membuat dia Survive (Bertahan) dalam Pertempuran. AGRESIVITAS selalu ditunjang dengan data yang Lengkap dan Valid mengenai Medan Perang dan Lawan. Agresif bertujuan mendapatkan Keuntungan Besar dalam Waktu Singkat.

Sensitif
Inilah hal penting lainnya yang harus dilengkapi seorang Gerilyawan, yang mana ketika terjun dalam medan tempur dia mampu merasakan Kelemahan dan Kekuatan Lawan sehingga dapat menentukan Strategi yang Tepat pada Saat yang Tepat. Menghadapi Pelanggan khususnya bukan sekedar memberikan keinginan mereka namun mampu menunjukkan kebutuhannya.

Kreatif
Pertempuran Head to Head dengan Kompetitor Besar melalui Skema Perang Harga, Perang Diskon bukanlah perkara mudah. Anda sebagai Seorang Gerilyawan diwajibkan memiliki KREATIVITAS dalam Produk dan Jasa yang Anda tawarkan. Bagaimana Anda dapat memenangi Kompetisi dengan hanya sebuah produk lama dan usang. Berpikirlah secara Kreatif atau Out of The Box.

Dalam Pemasaran Produk dan Jasa, Anda harus selalu berpegangan dengan beberapa Faktor Penentu Keberhasilan Cara-cara Bergerilya yakni:

Tanggung Jawab dan Terlibat Penuh
Luangkan Waktu Anda dalam Proyek Gerilya ini sehingga Produk dan Jasa yang ditawarkan Pasukan Marketing Anda memiliki Nilai Lenoh dariapda sebenarnya. Anda harus menggerakkan dan bertanggung jawab terhadap Tim demi tercapainya tujuan akhir.

Konsisten dan Konsekuen Tidak Mudah Berubah
Gerilya Marketing adalah konsep matang dan memiliki fundamental jelas sebelum dilakukan, sehingga kecil kemungkinan Anda melakukan Perubahan Besar dalam prakteknya, sedikit modifikasi (minor change) mungkin terjadi setelah beberapa hari Proyek Gerilya Marketing berjalan.

Membangun Kepercayaan Pelanggan
Tujuan setiap Pemasaran adalah Kepuasan Pelanggan (Customer Satisfaction) yang tercermin dari Produk dan Jasa yang Anda tawarkan. Bukan saja program reguler yang menuntut kepuasan namun setiap program yang diluncurkan harus menjaga Kepercayaan Pelanggan. Repeat Customer sudah menjadi salah satu Faktor Penentu Tumbuh Kembang Perusahaan dan Organisasi dalam Jangka Panjang.

Menindaklanjuti semua Kegiatan Pemasaran
Kegiatan Promosi sesaat tidak akan berhasil jikalau tidak ada Tindak Lanjutnya, dalam artian disini bisa berupa Pelayanan Purna Jual, Follow-Up Pelanggan, Pengiriman Tepat Waktu, Kegiatan Pemasaran Lanjutan.

Membangun Kekaguman atas Kegigihan
Bangkitkan Rasa Bangga dan Kagum Anda terhadap Tim yang terlibat dalam Proyek Gerilya Marketing ini, sehingga mereka merasakan aura kemenangan melalui Dukungan dan Perhatian Anda. Perang Gerilya adalah Perang yang Sulit dan Melelahkan, demikian pula pada Proyek Pemasaran secara Gerilya ini, Anda diharapkan senantiasa hadir dalam semangat juang mereka dimanapun, kapanpun dan siapapun.

Semua Kegiatan berdasarkan Perhitungan
Kegiatan tanpa perhitungan adalah konyol dan sia-sia, sedemikian Anda erlu cermat dan cerdas berhitung dalam setiap parameter terkait dari Proyek Gerilya Marketing. Semua faktor seperti Dana Promosi, Material Promosi, Personal yang Terlibat, Pihak Ketiga yang Terkait, Aturan dan Prosedur Berlaku, Sasaran, Target dan lainnya sangat diperhitungkan dengan detail.

Perang Gerilya menjadikan Negara Kita dapat bertahan dalam menghadapi Raksasa dan Senjata Lengkapnya. Gerilya Marketing akan membuat Anda bertahan lama dalam Kompetisi Pasar yang Makin Agresif. Lakukan hal-hal Sederhana namun Efektif, Efisien dan Inovatif.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Chat Kami Sekarang